Bandung,Rakyatinfo.Com-- Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto mengaku bangga ada masyarakat Indonesia Timur yang bekerja di _holding_ Industri Pertahanan DEFEND ID. Hal ini diungkapnya saat menyapa ribuan karyawan _holding_ industri di PT Dirgantara Indonesia (PTDI), Bandung, Kamis (15/6).
"Di sini ada gak orang Indonesia timur? berasal dari Indonesia timur ada gak? Ada, dari mana kau?" tanya Prabowo.
"Dari Manokwari, Papua barat," jawab salah satu karyawan PT PAL.
"Mana lagi? kau dari mana kau?" kata Prabowo.
"Provinsi Papua, Kabupaten Biak Numfor, Pak," jawab salah satu karyawan lagi dari barisan depan.
"Saya ini bangga ada orang Indonesia Timur di sini, saya setengah Indonesia Timur juga, Ibu saya dari Sulawesi," kata Prabowo terharu.
Lebih lanjut, Prabowo mengatakan orang Indonesia Timur itu memiliki kerja keras dan kesetiaan yang tinggi.
"Dan kalau mereka sudah yakin, di hatinya pasti akan setia," kata Prabowo.
Menurut Prabowo para karyawan DEFEND ID merupakan pahlawan pertahanan karena sebagai garis depan pahlawan Indonesia sekaligus komponen penting dalam pertahanan Tanah Air.
"Selamat berjuang terus maju jangan menyerah, kalian adalah garis depan pahlawan Indonesia, vital pertahanan Indonesia," kata Prabowo.
*Prabowo: Orang Indonesia Timur Kalau Sudah Yakin, Di Hatinya Pasti Setia*
Bandung - Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto mengaku bangga ada masyarakat Indonesia Timur yang bekerja di _holding_ Industri Pertahanan DEFEND ID. Hal ini diungkapnya saat menyapa ribuan karyawan _holding_ industri di PT Dirgantara Indonesia (PTDI), Bandung, Kamis (15/6).
"Di sini ada gak orang Indonesia timur? berasal dari Indonesia timur ada gak? Ada, dari mana kau?" tanya Prabowo.
"Dari Manokwari, Papua barat," jawab salah satu karyawan PT PAL.
"Mana lagi? kau dari mana kau?" kata Prabowo.
"Provinsi Papua, Kabupaten Biak Numfor, Pak," jawab salah satu karyawan lagi dari barisan depan.
"Saya ini bangga ada orang Indonesia Timur di sini, saya setengah Indonesia Timur juga, Ibu saya dari Sulawesi," kata Prabowo terharu.
Lebih lanjut, Prabowo mengatakan orang Indonesia Timur itu memiliki kerja keras dan kesetiaan yang tinggi.
"Dan kalau mereka sudah yakin, di hatinya pasti akan setia," kata Prabowo.
Menurut Prabowo para karyawan DEFEND ID merupakan pahlawan pertahanan karena sebagai garis depan pahlawan Indonesia sekaligus komponen penting dalam pertahanan Tanah Air.
"Selamat berjuang terus maju jangan menyerah, kalian adalah garis depan pahlawan Indonesia, vital pertahanan Indonesia," kata Prabowo.
(Red/***)